Tips Sholat Khusuk dari Habib Umar Bin Hafidz
Sholat adalah Kewajiban bagi setiap Muslim di Dunia, Barang siapa yang meninggalkan Sholat 5 Waktu maka ia akan Berdosa. Khusuk dalam Sholat adalah impian bagi mereka, mereka yang berjalan dijalan yang benar, Mereka yang senantiasa Taat Kepada Allah Swt dan Menjalankan Perintahnya, Mereka yang cinta kepada Rasulullah Saw,
Tapi bukan berarti ketika kita merasa sholat kita tidak khusuk kita meninggalkannya, jika anda merasa tidak mendapatkan kenikmatan dalam sholat anda maka belajarlah dan terapkan ke-6 kriteria ini ketika hendak sholat, dibawah ini adalah Tips agar sholat kita bisa dikatakan khusuk.
Tips Sholat Khusuk yang Baik dan Benar
Seseorang dikatakan Khusu' jika memenuhi 6 kriteria dibawah ini yaitu:
1. Hudurul Qalb (Hadirnya Hati)
Hadirnya hati dalam setiap sholat yang kita lakukan haruslah dilatih terus menerus, bila hati kita tidak bisa fokus dengan sholat kepada Allah maka paksa Hati itu agar kembali kepada Allah Swt, Insyaallah jika itu dilakukan Hati akan terbiasa (Hudhur).
2. Taffahumul Ma'ani
Memahami arti atas apa yang kita katakan dan lakukan sekarang, Hal tersebut bisa dilakukan dengan cara memahami setiap Do'a dan Bacaan yang ada disetiap Sholat serta gerakan dalam sholat yang kita kerjakan.
3. Al-Ijlal watta'dzim
Al-Ijlal watta'dzim (Adanya Rasa Mengagungkan dan Memulyakan Allah Swt), Meskipun kita telah mengerti akan arti dari setiap Do'a dan Bacaan, tapi tanpa pengagungan atau penerapan hal ini seperti seseorang yang memahami perkataan anak kecil dan tak menghiraukannya.
4. Al-ijlal watta'dzim ma'al Habibah
Hendaknya rasa memulyakan dan pengagungan tadi di iringi dengan rasa habibah (kewibawaan. Habibah: Rasa takut yang timbul karena rasa yang mengagumkan takut ketika sholat kita tidak diterima.
5. Ar-Roja'
Kuatnya harapan bahwa sholat kita di terima oleh Allah swt juga menjadi sebab dekatnya kita pada Allah Swt serta mengharap balasan yang agung.
6. Haya'
Adanya rasa malu bahwasanya kita tidak menunaikan hak Allah dengan Semestinya.
Setelah ke-6 kriteria ini ada dan terdapat dalam Sholatmu, maka sholatmu bisa dikatakan Khusuk "Kata Habib Umar Bin Hafidz"